Mutiara, (2021) PEMBINAAN BUDAYA TOLERANSI BERAGAMA BERBASIS MULTIKULTURAL DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SMA N 06 BENGKULU SELATAN. Diploma thesis, UIN Fatmawati Sukarno.
|
Text
SKRIPSI MUTIARA.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Latar belakang penelitian ini adalah di SMA N 06 Bengkulu Selatan terdapat sebagian peserta didik maupun gurunya mempunyai latar belakang yang berbeda-beda. Adapun perbedaan latar belakang tersebut seperti, perbedaan ekonomi, sosial, agama, etnis, ras dan budaya. Tentunya dalam menyikapi hal ini seluruh warga sekolah berperan penting untuk menjaga dan menanamkan sikap toleransi yang baik agar bisa menjalankan kehidupan yang damai dan tentram tanpa ada perpecahan meskipun dengan latar belakang yang berbeda beda. Agar terciptanya sikap toleransi yang baik maka diperlukan pembinaan budaya toleransi. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pembinaan budaya toleransi beragama berbasis multikultural dalam pembelajaran pendidikan agama Islam di SMA N 06 Bengkulu Selatan. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian lapangan (Fiel Research) untuk memperoleh data-data primer, selain itu juga deskriptif metode penelitian kualitatif. Subjek penelitian dalam penelitian ini adalah orang tua dan anak Sedangkan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah Observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil dalam penelitian ini adalah di SMA N 6 Bengkulu Selatan ini, siswa saling menghormati dan menghargai satu sama lain. Hal ini terlihat dari siswa muslim dan non muslim yang berteman baik dan saling akur tanpa membedakan satu sama lain. Adapun respon siswa mengenai perbedaan agama adalah dengan saling menjaga sikap mereka satu sama lain dengan cara menghargai dan menghormati satu sama lain. Saling tolong menolong tanpa membedakan muslim ataupun non muslim. Kebijakan sekolah mengenai budaya toleransi yaitu diadakannya kegiatan ektrakurikuler, acara tahunan berupa acara maulid Nabi, isra’ miraj, dan hari besar lainnya, menerapkan disiplin dan berperilaku yang baik, Menerapkan visi dan misi sekolah, menerapkan 4S yaitu salam, senyum, sapa dan sopan dan mengadakan kegiatan fasion show dll. Adapun langkah guru PAI dalam memahami budaya toleransi berbasis multikultular adalah dengan memberikan pembelajaran kepada siswa pembelajaran pendidikan agama Islam berbasis multikultural, menentukan materi dalam pembelajaran pendidikan agama Islam, menyesuaikan metode dalam pembelajaran, menyampaikan materi dengan media yang sesuai, memberikan teuladan atau contoh kepada siswa, membina dan menumbuhkan sikap saling menghormati keragaman budaya, menumbuhkan apresiasi terhadap perbedaan, dan tidak berprasangka
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pendidikan Agama Islam, Membaca AlQur’an |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | yuli astria ria |
Date Deposited: | 20 Sep 2021 08:20 |
Last Modified: | 20 Sep 2021 08:20 |
URI: | http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/6786 |
Actions (login required)
View Item |