Sari, Welia Dwika (2021) KONTROL DIRI REMAJA DALAM MENGHINDARI PERILAKU DELINKUEN DI DESA PASAR SELUMA KECAMATAN SELUMA SELATAN KABUPATEN SELUMA. Diploma thesis, UIN FAS Bengkulu.
|
Text
WELIA DWIKA SARI SKRIPSI.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Remaja adalah masa peralihan dari masa anak-anak untuk memasuki masa dewasa yang mengalami perkembangan semua aspek atau fungsi yang berlangsung pada usia 13 tahun hingga 21 tahun. Perilaku delinkuen adalah kenakalan yang dilakukan oleh para remaja dalam suatu masyarakat dimana perbuatan atau tingkah laku remaja tersebut bertentangan dengan nilai dan norma sosial serta melanggar hukum yang berlaku di lingkungan sosial dan meresahkan masyarakat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengendalian diri remaja dalam menghindari perilaku delinkuen di Desa Pasar Seluma dan bagaimana upaya yang dilakukan remaja untuk meningkatkan pengendalian diri remaja menghindari perilaku delinkuen di Desa Pasar Seluma. Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif. Hal ini dapat dilihat dari prosedur yang diterapkan, yaitu prosedur penelitian yang menghasilkan data deskripsi ucapan atau tulisan dan perilaku yang dapat diamati dari orang-orang (subjek) itu sendiri . Sedangkan tekhnik pengumpulan data menggunakan tekhnik observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik pemilihan infroman menggunakan purposive sampling, dan didapatkan informan berjumlah 10 orang. Penelitian ini dilakukan selama satu bulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa remaja di Desa Pasar Seluma mampu mengendalikan diri mereka untuk terhindar dari perilaku delinkuen kemudian penelitian pada upaya meningkatkan pengendalian diri pada remaja di Desa Pasar Seluma bahwa mereka mampu meningkatkan pengendalian diri mereka dengan upaya yang telah mereka pilih masing-masing sesuai dengan apa yang mereka yakini dan setujui. Hasil ini menunjukkan bahwa pengendalian diri yang ada di Desa Pasar Seluma ini di katakan dalam kategori baik.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kontrol Diri, Remaja, Perilaku Delinkuen |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Ushuluddin Adab dan Dakwah > Bimbingan Konseling Islam |
Depositing User: | furqon adli |
Date Deposited: | 21 Sep 2021 03:21 |
Last Modified: | 21 Sep 2021 03:21 |
URI: | http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/6866 |
Actions (login required)
View Item |