PEMANFAATAN SITUS KEAGAMAAN (INTERNET) SEBAGAI SALAH SATU SUMBER BELAJAR PAI OLEH SISWA SMPN MAUR KECAMATAN RUPIT KABUPATEN MUSI RAWAS UTARA

Herlinah, Herlinah (2021) PEMANFAATAN SITUS KEAGAMAAN (INTERNET) SEBAGAI SALAH SATU SUMBER BELAJAR PAI OLEH SISWA SMPN MAUR KECAMATAN RUPIT KABUPATEN MUSI RAWAS UTARA. Masters thesis, UIN FAS Bengkulu.

[img]
Preview
Text
TESIS HERLINAH.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini bagaimana pemanfaatan fasilitas situs keagamaan (internet) sebagai salah satu sumber belajar PAI siswa oleh siswa SMPN Maur Kecamatan Rupit Kabupaten Musi Rawas Utara dan apa saja faktor penghambat yang dihadapi oleh siswa dalam menggunakan situs keagamaan (internet) sebagai salah satu sumber belajar PAI oleh siswa SMPN Maur Kecamatan Rupit Kabupaten Musi Rawas Utara. Untuk menjawab permasalahan di atas penulis mengunakan penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan deskriptif dengan objek dan subjek penelitian yaitu guru PAI dan siswa kelas VIII. Untuk mengumpul data penulis mengunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi, setelah data didapat kemudian dilakukan pemeriksaan keabsahan data, setelah itu dianalisis dengan tahapan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Dari hasil penelitian didapati bahwa 1) adapun pemanfaatan internet dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Maur Kecamatan Rupit Kabupaten Musi Rawas Utara cukup menunjang dalam peningkatan kualitas kegiatan belajar mengajar di kelas. Disini situs keagamaan (internet) dimanfaatkan sebagai media pembelajaran untuk mencari bahan pelajaran PAI. Fasilitas internet yang digunakan dalam pembelajaran adalah worl wide web (www), e-mail dan mailing list. Kegiatan pembelajaran yang dilakukan siswa di kelas adalah searching dan browsing ke situs-situs yang telah disebutkan oleh guru seperti situs Error! Hyperlink reference not valid. dan www.islam.org, kemudian hasil yang diperoleh didiskusikan. E-mail untuk mengumpulkan tugas dan berkomunikasi siswa dengan guru dan siswa dengan siswa. 2) faktor penghambat yang dihadapi oleh siswa dalam menggunakan situs keagamaan (internet) sebagai salah satu sumber belajar PAI oleh siswa SMPN Maur Kecamatan Rupit Kabupaten Musi Rawas Utara, yaitu a. Keterbatasan waktu yang diberikan oleh pihak sekolah dalam penggunaan wifi disekolah. b. Keterbatasan sarana untuk mengakses internet seperti komputer/laptop, c. Fasilitas sekolah seperti kecepatan akses internet yang bandwidthnya hanya 256 KBPS dipakai untuk sekian orang di dalam kelas, d. Keterbatasan pengetahun dari guru akan penggunaan internet dalam hal ini situs keagamaan itu sendiri.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Situs Keagamaan (Internet), Sumber Belajar, PAI
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Z Bibliography. Library Science. Information Resources > ZA Information resources > ZA4050 Electronic information resources
Divisions: PASCASARJANA > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: furqon adli
Date Deposited: 22 Sep 2021 04:09
Last Modified: 22 Sep 2021 04:09
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/6979

Actions (login required)

View Item View Item