TARIF JASA AGEN BRILINK DI KECAMATAN AIR DIKIT KABUPATEN MUKOMUKO PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM

Putra, Adi (2021) TARIF JASA AGEN BRILINK DI KECAMATAN AIR DIKIT KABUPATEN MUKOMUKO PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM. Diploma thesis, UIN Fatmawati Sukarno.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI ADI PUTRA PDF.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Tarif Jasa pada Agen BRILink di Kecamatan Air Dikit Kabupaten Mukomuko Perspekrif Ekonomi Islam. Penelitian yang dilakukan adalah penelitian lapangan (field research) dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Kemudian dari data yang diperoleh di analisis dan dibahas untuk menjawab permasalahan dari penelitian ini. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa Sistem Fee agen BRILink Kecamatan Air Dikit Kabupaten Mukomuko merupakan sistem bagi hasil atau imbal jasa antara BRI dengan Agen BRILink dengan presentase fee sebesar 50%:50%. 50 % untuk agen dan 50% lagi untuk BRI. Penetapan tarif jasa agen BRILink Kecamatan Air Dikit Kabupaten Mukomuko tidak ada ketentuan nominal biaya administrasi dari BRI yang dikenakan kepada nasabah, hanya saja BRI memberikan biaya tarif standar dengan agen BRILink sedangkan untuk tambahan biaya adminitrasi secara penuh diserahkan pada masing-masing agen BRILink, sehingga agen BRILink dapat mencapai target minimal 200 transaksi/bulan sesuai ketentuan BRI. Analisis Perspektif Ekonomi Islam Terhadap Tarif Jasa Agen BRILink Kecamatan Air Dikit Kabupaten Mukomuko sudah sesuai dengan prinsip Ekonomi Islam yaitu prinsip tolong menolong, prinsip kelayakan/patut, prinsip kepastian/jelas, prinsip manfaat.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Tarif Jasa,Agen BRILink,Perspektif Ekonomi Islam
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syari'ah
Depositing User: yuli astria ria
Date Deposited: 22 Sep 2021 04:11
Last Modified: 22 Sep 2021 04:11
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/6980

Actions (login required)

View Item View Item