PENERAPAN KONSEP PENDIDIKAN ISLAM MENURUT SYED MUHAMMAD NAQUIB AL-ATTAS DI SD ISLAM AL-AZHAR 51 KOTA BENGKULU

Windarti, Windarti (2021) PENERAPAN KONSEP PENDIDIKAN ISLAM MENURUT SYED MUHAMMAD NAQUIB AL-ATTAS DI SD ISLAM AL-AZHAR 51 KOTA BENGKULU. Diploma thesis, UIN Fatmawati Sukarno.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI WINDARTI.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini ada dua yaitu untuk mengetahui bagaimana konsep ta‟dib dalam konsep pendidikan Islam menurut Syed Muhammad Naquib Al�Attas, dan untuk mengetahui apakah konsep ta‟dib Syed Muhammad Naquib Al�Attas sesuai dengan yang diterapkan di SD Islam Al-Azhar 51 Kota Bengkulu. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) dengan menggunakan metode pendekatan deskriptif kualitatif. Sumber data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder, dengan metode pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Dari penelitian yang dilakukan, diperoleh kesimpulan: 1). Konsep ta‟dib menururt Syed Muhammad Naquib Al-Attas yaitu mencakup ilmu dan amal dalam pendidikan serta adanya praktik untuk menjamin ilmu dapat dipergunakan dengan baik dalam kehidupan masyarakat. Istilah ta‟dib ini tidak hanya terbatas pada aspek kognitif, tetapi juga meliputi pendidikan spiritual, moral, dan sosial. Syed Muhammad Naquib juga menghendaki agar pendidikan Islam mampu mewujudkan insan kamil yang bercirikan universalis dalam wawasan dan otoritatif dalam ilmu pengetahuan, dengan kata lain manusia yang mencerminkan pribadi Nabi SAW. 2). Penerapan konsep ta‟dib di SD Islam Al-Azhar 51 Kota Bengkulu sudah dimulai sejak siswa mulai bersekolah di sana, selain itu konsep adab yang diterapkan sudah sesuai dengan konsep adab (ta‟dib) menurut Syed Muhammad Naquib Al-Attas. Hal ini dapat dilihat dari kebiasaan-kebiasaan yang diterapkan seperti dilarang ribut dan menyela penjelasan guru saat proses KBM, wajib bertutur kata yang baik dan sopan kepada siapapun, mengenakan seragam sesuai hari baik ketika belajar di sekolah, ataupun ketika sedang belajar online via zoom. Penerapan konsep adab ini dilakukan agar sejalan dengan visi, misi, serta tujuan dari SD Islam tersebut dengan harapan dapat menciptakan generasi penerus yang paham akan ilmu agama, ilmu dunia (ilmu pasti), yang dilengkapi dengan adab yang baik.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Konsep Pendidikan Islam, Ta’dib, Syed Muhammad Naquib Al�A
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: ms yuliana saputri
Date Deposited: 29 Sep 2021 02:07
Last Modified: 29 Sep 2021 02:07
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/7359

Actions (login required)

View Item View Item