PENGARUH KEIKUTSERTAAN ORANG TUA DALAM MAJELIS TA’LIM TERHADAP ASPEK-ASPEK PSIKORELEGIUS REMAJA DI BETUNGAN KOTA BENGKULU

Lestari, Okta Dwi (2021) PENGARUH KEIKUTSERTAAN ORANG TUA DALAM MAJELIS TA’LIM TERHADAP ASPEK-ASPEK PSIKORELEGIUS REMAJA DI BETUNGAN KOTA BENGKULU. Diploma thesis, UIN FAS Bengkulu.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI OKTA DWI LESTARI.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui keikutsertaan orang tua dalam Majelis Ta’lim di Betungan Kota Bengkulu.Untuk mengetahui cara menanamkan aspek-aspek psikoreligius remaja di Betungan Kota Bengkulu, Untuk mengetahui pengaruh keikutsertaan orang tua dalam Majelis Ta’lim terhadap aspek-aspek psikoreligius remaja di Betungan Kota Bengkulu. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif Yang menjadi populasi sampel pada penelitian ini adalah orang tua yang mempunyai keikutsertaan orang tua dalam mengikuti majelis ta’lim dan remaja yang berumur 12-17 tahun yang berjumlah 30 orang tua. Dalam penelitian ini peneliti mengumpulkan data dengan metode observasi, angket dan wawancara. Untuk pengumpulan data menggunakan rumus Analisis Regresi Linier Sederhana dengan rumus Y = a + bX + e dan Uji t (t-test). Adapun hasil penelitian ini adalah Orang tua yang berada di betungan RT 20 sudah mengikuti kegiatan Majelis Ta’lim dengan baik, sesuai dengan hasil Persamaan regresi yang diperoleh dari hasil pengolahan data mempunyai makna bahwa : Nilai Konstanta sebesar 3,517 mempunyai makna apabila keikutsertaan orang tua dalam majelis ta’lim sama dengan Nol, maka Aspek-Aspek Psikorelegius Remaja tidak akan mengalami perubahan. Nilai koefisien regresi sebesar 0,641 mempunyai makna bahwa peningkatan frekuensi keikutsertaan orang tua dalam majelis ta’lim sebanyak 1% akan meningkatkan aspek-aspek psikorelegius remaja yaitu 0,641. Cara orang tua menanamkan aspek-aspek psikorelegius Remaja di Betungan sebagai berikut, sesuai hasil wawancara yang di lakukan peneliti bahwa orang tua yang mengikuti kegiatan majelis ta’lim bisa memberikan contoh yang bagus untuk para remajanya karena di majelis ta’lim orang tua di berikan materi tentang tata cara mendidik anak, menanamkan keagamaan pada remaja dan dapat mengontrol emosi sehingga orang tua adalah teladan bagi remajanya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Keikutsertaan orang tua, Majelis ta’lim, Remaja
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
B Philosophy. Psychology. Religion > BV Practical Theology > BV1460 Religious Education
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: S.IP Muhammad Yusrizal
Date Deposited: 03 Nov 2021 07:49
Last Modified: 03 Nov 2021 07:49
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/7478

Actions (login required)

View Item View Item