PROBLEMATIKA PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SEKOLAH DASAR NEGERI 42 SELUMA

Wulandari, Melda (2021) PROBLEMATIKA PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SEKOLAH DASAR NEGERI 42 SELUMA. Diploma thesis, UIN Fatmawati Sukarno.

[img]
Preview
Text
Skripsi ulan .pdf

Download (863kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh masih banyak permasalahan yang dihadapi oleh sekolah dalam menghasilkan pembelajaran PAI yang bermutu. Untuk itu rumusan masalah dalam penelitian ini apa problematika dalam pembelajaran pendidikan agama Islam serta solusi terhadap permasalahan pembelajaran pendidikan agama Islam yang ada di SD Negeri 42 Seluma. Tujuan penelitian untuk mendeskripsikan problematika pembelajaran pendidikan agama Islam dan solusi pemecahan permasalahan pembelajaran agama Islam yang ada di SD Negeri 42 Seluma. Jenis penelitian yang digunakan kualitatif deskriptif, teknik pengumpulan data yang digunakan observasi, wawancara, dokumentasi dan teknik analisis yaitu reduksi data, penyajian data dan Conclusion drawing atau Verification. Hasil penelitian yang di dapat problem yang dihadapi dalam pengajaran bidang studi pendidikan agama Islam di SD Negeri 42 Seluma: Siswa banyak yang belum bisa membaca dan menulis Al-Quran dengan baik sehingga kemampuan siswa dalam memahami pendidikan agama Islam kurang, siswa yang belum siap mendukung dalam pembelajaran pendidikan agama Islam, Waktu pembelajaran pendidikan agama Islam dirasa kurang karena materi yang disampaikan banyak. Solusi terhadap permasalahan yang dilakukan Guru pada pembelajaran pendidikan agama Islam yang ada di SD Negeri 42 Seluma. yaitu memotivasi peserta didik dalam kegiatan pembelajaran misalnya saja seperti: memberi angka, member hadiah, mengadakan kompetisi, member ulangan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Problematika Pembelajaran, PAI
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Syahril Syahril M.Ag
Date Deposited: 05 Nov 2021 07:51
Last Modified: 05 Nov 2021 07:51
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/7658

Actions (login required)

View Item View Item