UPAYA GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MEMBINA AKHLAK SISWA DI SMA NEGERI 1 KOTA BENGKULU

Prastya, Wellzoni (2021) UPAYA GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MEMBINA AKHLAK SISWA DI SMA NEGERI 1 KOTA BENGKULU. Diploma thesis, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI WELLZONI PDF.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Wellzoni Prastya, November, 2019, “Upaya Guru Pendidikan Agama Islam Dalam Membina Akhlak Siswa di SMA Negeri 1 Kota Bengkulu”, Skripsi: Program Studi Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah dan Tadris, IAIN Bengkulu, Pembimbing: 1. Drs. Bakhtiar, M.Pd, 2. Dayun Riadi, M.Ag Kata Kunci : Upaya Guru Pendidikan Agama Islam dan Pembinaan Akhlak Penelitian ini dilatar belakangi oleh hasil temuan peneliti di SMAN 1 Kota Bengkulu yang mana masih ditemukannya perilaku siswa seperti, ribut saat belajar, tidur saat jam pelajaran berlangsung, mencontek saat ulangan, tidak hadir disekolah tanpa keterangan, tidak lancar dalam membaca Al-Qur’an, bermain-main saat Sholat Dzuhur berjamaah, dan datang terlambat kesekolah. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu, Bagaimana Upaya Guru Pendidikan Agama Islam Dalam Membina Akhlak Siswa di SMA Negeri 1 Kota Bengkulu?. Dengan tujuan untuk mengetahui upaya guru pendidikan agama islam dalam membina akhlak siswa di SMA Negeri 1 Kota Bengkulu. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan dengan menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Tekhnik pengumpulan data pada penelitian ini yaitu dengan wawancara, observasi dan dokumentasi. Subjek pada penelitian ini yaitu guru pendidikan agama islam dan siswa. Analisis data yang digunakan oleh penulis adalah metode deskritif kualitatif, yaitu setelah ada data yang berkaitan dengan penulisan, maka disusun dan diklasifikasikan dengan menggunakan data-data yang diperoleh untuk menggambarkan jawaban dari permasalahan yang telah dirumuskan. Hasil penelitian menunjukan bahwa upaya guru pendidikan agama islam dalam membina akhlak siswa di SMA Negeri 1 Kota Bengkulu, yaitu: 1. Keteladanan, seperti berbicara menggunakan bahasa yang sopan dan santun, mengucapkan salam ketika masuk dan keluar kelas, serta keteladana dalam berprilaku seperti tidak datang terlambat ke sekolah. 2. Pembiasaan seperti mencium tangan guru melalui kegiatan sapa pagi, membaca do’a sebelum dan sesudah melakukan proses pembelajaran, membiasakan siswa untuk membaca Al-Qur’an serta membiasakan siswa untuk sholat dzuhur berjamaah. 3. Pengajaran seperti berprilaku jujur, berperilaku rendah hati dan tidak sombong, pengajaran untuk mencintai lingkungan seperti tidak membuang sampah sembarangan. 4. Memberikan motivasi, seperti memberikan hadiah berupa nilai plus, memberikan pujian kepada siswa dengan kata bagus, hebat dan pintar. 5. Hukuman, seperti menjelaskan ulang materi yang telah diajarkan apabila siswa tersebut ribut saat belajar, mencuci muka bagi yang tidur di dalam kelas, nasehat, mengalpakan absen bagi siswa yang bolos, dengan teguran serta memarahi

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Upaya Guru Pendidikan Agama Islam dan Pembinaan Akhlak
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: ms yuliana saputri
Date Deposited: 08 Nov 2021 01:52
Last Modified: 08 Nov 2021 01:52
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/7829

Actions (login required)

View Item View Item