ANALISIS RELEVANSI KEBIJAKAN EKONOMI UMAR BIN KHATTAB DALAM MENSEJAHTERAKAN MASYARAKAT INDONESIA

IRAWAN, BAMBANG (2022) ANALISIS RELEVANSI KEBIJAKAN EKONOMI UMAR BIN KHATTAB DALAM MENSEJAHTERAKAN MASYARAKAT INDONESIA. Diploma thesis, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI BAMBANG IRAWAN.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah ingin mengetahui kebijakan Ekonomi Umar bin Khattab dalam Pengelolaan Baitul Maal, dan juga ingin mengetahui Bagaimana Relevansi dari Kebijakan Ekonomi Umar bin Khattab dalam Pengelolaan Baitul Maal untuk Mensejahterakan Masyarakat Indonesia. Penelitian ini termasuk jenis penelitian kajian pustaka (library research), adalah penelitian yang menggunakan buku-buku dan jurnal sebagai sumber datanya, penelitian ini bersifat komperatif kualitatif, yaitu menggambarkan dan menguraikan secara sistematis materi-materi pembahasan dari berbagai sumber, kemudian dianalisis dan dibandingkan secara cermat untuk diperoleh hasil penelitian. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa Kebijakan Umar Bin Khattab dalam mensejahterakan masyarakat itu melalui pengelolaan lembaga baitul maal yang digunakan untuk mengamankan harta benda yang tersimpan di kas negara yang nantinya akan dipergunakan bagi kepentingan umatnya untuk kemaslahatan bersama. Lembaga baitul maal mengumpulkan dan mengelola pemasukan negara yang meliputi zakat, ghanimah, fai’, kharaj, jizyah, ‘Usyr (Bea Cukai), sehingga keuangan Negara dapat dikelola dengan terstruktur dan sistematis. Dan Relevansi Kebijakan Ekonomi Umar bin Khattab dalam mensejahterahkan masyarakat Indonesia yaitu Baitul Maal pada masa Umar bin Khattab dan Kementerian Keuangan yang ada di Indonesia, Zakat pada masa Umur bin Khattab dan zakat di Indonesia, Kharaj pada masa Umar bin Khattab dan Pajak Bumi dan Bangunan yang ada di Indonesia, usyr pada masa Umar bin Khattab dan Bea Cukai yang ada di Indonesia

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: esejahteraan Masyrakat, Kebijakan Ekonomi, Umar Bin Khattab
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HB Economic Theory
H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam
Depositing User: Syahril Syahril M.Ag
Date Deposited: 25 Mar 2022 08:24
Last Modified: 25 Mar 2022 08:24
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/8134

Actions (login required)

View Item View Item