POLA ASUH ORANG TUA DALAM MEMBIMBING ANAK MEMBACA AL-QUR’AN DI DESA TANJUNG BESAR KECAMATAN KEDURANG KABUPATEN BENGKULU SELATAN

Suryani, Hesti (2022) POLA ASUH ORANG TUA DALAM MEMBIMBING ANAK MEMBACA AL-QUR’AN DI DESA TANJUNG BESAR KECAMATAN KEDURANG KABUPATEN BENGKULU SELATAN. Diploma thesis, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu.

[img] Text (Skripsi)
HESTY SURYANI.pdf

Download (7MB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi permasalahan yang ada di desa Tanjung Besar dimana masih sangat tergantungnya pengawasan dan perhatian dari orang tua agar anak mempunyai minat dalam membaca Al-Qur’an. Rumusan dari penelitian ini yaitu bagaimana pola asuh orang tua dalam membimbing anak dalam membaca Al-Qur’an di desa Tanjung Besar Kecamatan Kedurang Kabupaten Bengkulu Selatan dan Apa saja faktor penghambat orangtua dalam membimbing anak membaca Al-Qur’an pada anak di desa Tanjung Besar. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pola asuh orang tua dalam membimbing anak membaca Al-Qur’an dan faktor penghambat orang tua dalam membimbing anak membaca Al-Qur’an di desa Tanjung Besar Kecamatan Kedurang Kabupaten Bengkulu Selatan. Jenis yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis penelitian lapangan (fleld research) dengan pendekatan kualitatif, yakni suatu proses penelitian yang menghasilkan data deskriptif baik berupa tulisan atau ungkapan yang diperoleh langsung dari lapangan atau wilayah penelitian. Penelitian ini dilakukan didesa Tanjung Besar Kecamatan Kedurang kabupaten bengkulu selatan. Instrumen pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu: observasi, wawancara dan dokumentasi. Sumber data dalam penelitian ini yaitu: 9 orang tua dan 9 orang anak dengan cara pengambilan datanya menggunakan teknik purposive sampling. Lalu peneliti juga mengambil data sekunder sebagai data pendukung. Hasil penelitian ini adalah bahwa bentuk pola asuh yang digunakan para orang tua yang ada di desa Tanjung Besar sebagian banyak sudah mengunakan pola asuh bertipe demokratis yaitu pola asuh yang diangap tepat digunakan oleh para orang tua dalam memberikan pendidikan pada anak terutama dalam membimbing anak dalam membaca Al-Qur’an. Sedangkan faktor penghambat orang tua dalam membimbing anak dalam membaca AlQur’an adalah terletak pada kurangnya kesadaran dari orang tua sendiri untuk membimbing anaknya dalam membaca Al-Qur’an sehingga membuat anaknya sendiri kurang mempunyai minat untuk belajar membaca Al-Qur’an. Serta kurangnya kemampuan orang tua dalam membaca Al-Qur’an sehingga membuat orang tua merasa kurang pantas untuk mengajari sendiri anaknya dan kesibukan oran tua dalam bekerja sehingga kurang mempunyai waktu untuk memperhatikan anaknya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pola Asuh Orang Tua, Membimbing Anak Membaca AlQur’an
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: S.IP Furqon Adli
Date Deposited: 20 May 2022 08:04
Last Modified: 20 May 2022 08:04
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/8419

Actions (login required)

View Item View Item