AK PENGASUHAN ANAK PASCA PECERAIAN PERSPEKTIF HUKUM POSITIF DAN HUKUM ISLAM (Studi di Desa Lawang Agung Kecamatan Kedurang Kabupaten Bengkulu Selatan)

Setiawan, Dicen (2022) AK PENGASUHAN ANAK PASCA PECERAIAN PERSPEKTIF HUKUM POSITIF DAN HUKUM ISLAM (Studi di Desa Lawang Agung Kecamatan Kedurang Kabupaten Bengkulu Selatan). Diploma thesis, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu.

[img] Text
DICEN SETIAWAN.pdf

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Hak Pengasuhan Anak Pasca Peceraian Perspektif Hukum Positif dan Hukum Islam (Studi Desa Lawang Agung Kecamatan Kedurang Bengkulu Selatan), Dicen Setiawan, NIM. 1516110008, 2021. Pembimbing I: Drs. H. Supardi, M.Ag, dan Pembimbing II: Wahyu Abdul Jafar, M.H.I Ada dua persoalan yang dikaji dalam Skripsi ini, yakni: 1) bagaimana hak pengasuhan anak pasca peceraian di Desa Lawang Agung Kecamatan Kedurang Bengkulu Selatan; 2) Bagaimana hak pengasuhan anak pasca peceraian perspektif hukum positif dan hukum Islam. Untuk mengungkap persoalan tersebut, peneliti menggunakan jenis penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Dari hasil penelitian ini ditemukan bahwa: 1) Hak Pengasuhan Anak Pasca Peceraian di Desa Lawang Agung Kecamatan Kedurang Bengkulu Selatan adalah di diasuh oleh ibu, ayah dan nenek. Dari 4 informan 3 diantaranya menerapkan pola asuh yang memberikan kebebasan terhadap anak, tetapi masih ada pengawasan, cenderung lebih dapat memberikan pola asuh yang baik, dengan memberikan pendapat dalam hal baik buruknya sesuatu; 2) Hak Pengasuhan Anak Pasca Peceraian Perspektif Hukum Positif Dan Perspektif Hukum Islam; a). Hak pengasuhan anak pasca perceraian dalam perspektif hukum positif yang berlaku di Desa Lawang Agung belum sesuai dengan hukum positif; b). Adapun hak pengasuhan anak pasca peceraian perspektif hukum Islam di desa Lawang Agung belumlah sesuai, hal ini disebabkan pengasuhan yang terjadi di lapangan hanya di emban oleh salah satu ayah atau ibu, dan tidak bertanggung jawab secara bersama-sama meskipun sudah bercerai. Islam pada prinsipnya menyerahkan tanggung jawab mengasuh, memelihara dan mendidik anak kepada orang tua. Kata Kunci: Hak Pengasuhan, Perceraian, Hukum Islam

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Hak Pengasuhan, Perceraian, Hukum Islam
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Syari'ah
Depositing User: ms yuliana saputri
Date Deposited: 03 Jun 2022 03:35
Last Modified: 03 Jun 2022 03:35
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/8538

Actions (login required)

View Item View Item