EFEKTIVITAS SISTEM FACE TO FACE MARKETING TERHADAP LOYALITAS NASABAH YANG MENGGUNAKAN PRODUK TABUNGAN EASY WADIAH (Studi di PT. Bank Syariah Indonesia Kantor Cabang Pembantu Panorama Kota Bengkulu)

purnama, bela (2022) EFEKTIVITAS SISTEM FACE TO FACE MARKETING TERHADAP LOYALITAS NASABAH YANG MENGGUNAKAN PRODUK TABUNGAN EASY WADIAH (Studi di PT. Bank Syariah Indonesia Kantor Cabang Pembantu Panorama Kota Bengkulu). Diploma thesis, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu.

[img] Text
BELLA PURNAMA.pdf

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Efektivitas Sistem Face to Face Marketing Terhadap Loyalitas Nasabah Yang Menggunakan Produk Tabungan Easy Wadiah (Studi di PT. Bank Syariah Indonesia Kantor Cabang Pembantu Panorama Kota Bengkulu). Oleh Bella Purnama, NIM. 1711140137 Tujuan penelitian ini (1) Untuk mengetahui pengaruh efektivitas face to face marketing terhadap loyalitas nasabah dalam produk tabungan Easy Wadiah di PT. Bank Syariah Indonesia kantor Cabang Kota Bengkulu, (2) Untuk mengetahui seberapa efektif face to face marketing terhadap loyalitas nasabah yang menggunakan produk tabungan Easy Wadiah di PT.Bank Syariah Indonesia kantor Cabang Kota Bengkulu. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif dengan teknik pengumpulan data melalui kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linier sederhana dengan menggunakan SPPS 20. Kemudian data tersebut diuraikan, dianalisis dan dibahas untuk menjawab permasalah yang diajukan. Berdasarkan hasil penelitian Efektivitas face to face marketing berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas nasabah dalam menggunakan produk tabungan Easy Wadiah dengan nilai koefiesien regresi sebesar 0,594 dan nilai signifikan yaitu 0,000 < 0,05. Yang artinya semakin efektif face to face marketing maka semakin loyal nasabah dalam menggunakan produk tabungan Easy Wadiah. Dan Efektivitas face to face marketing berpengaruh terhadap loyalitas nasabah sebesar 39,5%. Yang berarti bahwa efektivitas face to face marketing dapat menaikkan loyalitas nasabah dalam menggunakan produk tabungan Easy Wadiah sebesar 39,5%. Kata Kunci : Efektivitas Face to Face Marketing, Loyalitas Nasabah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: Kata Kunci : Efektivitas Face to Face Marketing, Loyalitas Nasabah.
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syari'ah
Depositing User: ms yuliana saputri
Date Deposited: 16 Jun 2022 02:23
Last Modified: 16 Jun 2022 02:23
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/8756

Actions (login required)

View Item View Item