PELAKSANAAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM BAGI ANAK DALAM KELUARGA KARIR GANDA DI KELURAHAN PAGAR DEWA KOTA BENGKULU

Lara, Novita Sari (2022) PELAKSANAAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM BAGI ANAK DALAM KELUARGA KARIR GANDA DI KELURAHAN PAGAR DEWA KOTA BENGKULU. Diploma thesis, UIN FATMAWATI SUKARNO BENGKULU.

[img] Text
015. SKRIPSI LARA NS.pdf

Download (1MB)

Abstract

Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimana nilai-nilai toleransi berbasis multikultural dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Negeri 8 Bengkulu Selatan. Dan Apa faktor pendukung dan penghambat internalisasi nilai-nilai toleransi berbasis multikultural dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Negeri 8 Bengkulu Selatan Tujuan penelitian ini untuk melihat pola internalisasi nilai-nilai toleransi dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Negeri 8 Bengkulu Selatan dan melihat faktor pendukung serta penghambat internalisasi nilai-nilai toleransi berbasis multikultural dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif mengacu pada prosedur penelitian yang akan menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari perilaku yang dapat diamati. Metode penelitian kualitatif disebut metode penelitian naturalistik karena penelitiannya dilakukan pada kondisi yang alamiah (natural setting). Teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data dengan menggunakan metode reduksi data (data reduction), penyajian data (data display), lalu melakukan penarikan kesimpulan (conclusi data). Adapun responden dalam penelitian ini adalah kepala sekolah, guru Pendidikan Agama Islam dan siswa-siswi SMP Negeri 8 Bengkulu Selatan. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan pola internalisasi nilai-nilai toleransi berbasis multikultural dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Negeri 8 Bengkulu Selatan ini sudah berjalan dengan baik. Dilihat dari gambaran hasil observasi dan wawancara kepada responden, adanya rasa kesadaran dari setiap komponen-komponen pendidikan dan juga adanya programprogram keagamaan seperti literasi mengaji Al-Quran, dan solat dhuha serta zuhur berjama‟ah yang diharapkan menjadi penunjang terwujudnya sikap cinta agama masing-masing dan sikap toleransi antar sesama.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pelaksanaan PAI, Orang Tua Karir Ganda
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: H John Hendri
Date Deposited: 01 Aug 2022 03:47
Last Modified: 01 Aug 2022 03:47
URI: http://repository.iainbengkulu.ac.id/id/eprint/9369

Actions (login required)

View Item View Item